Tips Mencuci Baju / Pakaian Bekas

Semangat Pagi 08.46
Beberapa tahun belakangan ini belanja pakaian di garage sale atau second hand clothes sangat digandrungi. Karena harganya yang murah, kualitas masih baik, dan terkadang tidak jarang ditemui pakaian – pakaian vintage yang mungkin bila kita beli di butik memiliki harga jual yang tinggi. Sebelum kita tertular sindrom belanja pakaian di garage sale atau second hand clothes, ada baiknya kita pelajari tips – tips pencuciannya agar kita terhindar dari virus dan kuman yang dibawa oleh pakaian bekas tersebut.

Berikut tips – tips pencucian baju bekas alias second hand clothes :
  • Pakaian direndam dengan air panas. Masukkan pakaian ke dalam ember atau baskom lalu siram dengan air panas. Jangan lupa untuk mencampur air dengan cairan antiseptic sesuai takara. Semakin banyak baju yang direndam, semakin banyak takaran cairan antiseptiknya. Biarkan pakaian terendam semalaman.
  • Lalu, setelah pakaian terendam semalaman, bilas pakaian dengan air bersih. Kemuadian rendam kembali dengan deterjen yang biasa kita gunakan. Proses perendaman cukum 30 menit – 1 jam.
  • Kemudian cuci pakaian hingga bersih seperti biasa kita melakukan proses pencucian. Bilas dengan bersih sampai deterjen benar – benar hilang. Karena bila sisa deterjen masih tertinggal, akan merusak warna baju dan kemungkinan baju akan berbau tidak sedap setelah kering.
  • Jemur pakaian yang sudah dicuci dan dibilas dengan sempurna. Jangan dijemur di bawah sinar matahari langsung supaya warna tetap awet dan pakaian yang dicuci tersebut tidak berbau matahari.
  • Setelah kering, tidak perlu kita langsung menyetrika karena akan lebih baik bila pakaian tersebut kita bawa ke laundry untuk dicuci ulang di laundry. Hal ini dimaksudkan supaya pakaian bekas tersebut terlihat seperti baru dan memiliki wangi yang tahan lama.

Share this :

Previous
Next Post »